TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 11:1-32

Konteks
Menara Babel
11:1 Adapun seluruh bumi, satu bahasanya k  dan satu logatnya. 11:2 Maka berangkatlah mereka ke sebelah timur dan menjumpai tanah datar di tanah Sinear 1 , l  lalu menetaplah mereka di sana. 11:3 Mereka berkata seorang kepada yang lain: "Marilah kita membuat batu bata m  dan membakarnya baik-baik." Lalu bata itulah dipakai mereka sebagai batu n  dan ter o  gala-gala sebagai tanah liat. 11:4 Juga kata mereka: "Marilah kita dirikan bagi kita sebuah kota dengan sebuah menara yang puncaknya sampai ke langit, p  dan marilah kita cari nama 2 , q  supaya kita jangan terserak r  ke seluruh bumi. s " 11:5 Lalu turunlah t  TUHAN untuk melihat kota dan menara yang didirikan oleh anak-anak manusia itu, 11:6 dan Ia berfirman: "Mereka ini satu bangsa dengan satu bahasa u  untuk semuanya. Ini barulah permulaan usaha mereka; mulai dari sekarang apapun juga yang mereka rencanakan, tidak ada yang tidak akan dapat terlaksana. 11:7 Baiklah Kita v  turun w  dan mengacaubalaukan di sana bahasa mereka, sehingga mereka tidak mengerti lagi bahasa masing-masing. x " 11:8 Demikianlah mereka diserakkan TUHAN dari situ ke seluruh bumi, y  dan mereka berhenti mendirikan kota itu. 11:9 Itulah sebabnya sampai sekarang nama kota itu disebut Babel, z  karena di situlah dikacaubalaukan TUHAN bahasa a  seluruh bumi b  dan dari situlah mereka diserakkan c  TUHAN ke seluruh bumi.
Keturunan Sem
11:10 Inilah keturunan d  Sem. Setelah Sem berumur seratus tahun, ia memperanakkan Arpakhsad, e  dua tahun setelah air bah itu. 11:11 Sem masih hidup lima ratus tahun, setelah ia memperanakkan Arpakhsad, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:12 Setelah Arpakhsad hidup tiga puluh lima tahun, ia memperanakkan Selah. f  11:13 Arpakhsad masih hidup empat ratus tiga tahun, setelah ia memperanakkan Selah, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:14 Setelah Selah hidup tiga puluh tahun, ia memperanakkan Eber. g  11:15 Selah masih hidup empat ratus tiga tahun, setelah ia memperanakkan Eber, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:16 Setelah Eber hidup tiga puluh empat tahun, ia memperanakkan Peleg. h  11:17 Eber masih hidup empat ratus tiga puluh tahun, setelah ia memperanakkan Peleg, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:18 Setelah Peleg hidup tiga puluh tahun, ia memperanakkan Rehu. i  11:19 Peleg masih hidup dua ratus sembilan tahun, setelah ia memperanakkan Rehu, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:20 Setelah Rehu hidup tiga puluh dua tahun, ia memperanakkan Serug. j  11:21 Rehu masih hidup dua ratus tujuh tahun, setelah ia memperanakkan Serug, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:22 Setelah Serug hidup tiga puluh tahun, ia memperanakkan Nahor. k  11:23 Serug masih hidup dua ratus tahun, setelah ia memperanakkan Nahor, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:24 Setelah Nahor hidup dua puluh sembilan tahun, ia memperanakkan Terah. l  11:25 Nahor masih hidup seratus sembilan belas tahun, setelah ia memperanakkan Terah, dan ia memperanakkan anak-anak lelaki dan perempuan. 11:26 Setelah Terah hidup tujuh puluh tahun, ia memperanakkan Abram, m  Nahor n  dan Haran. o 
Daftar keturunan Terah
11:27 Inilah keturunan p  Terah. Terah memperanakkan Abram, Nahor q  dan Haran, dan Haran memperanakkan Lot. r  11:28 Ketika Terah, ayahnya, masih hidup, matilah Haran di negeri kelahirannya, di Ur-Kasdim 3 . s  11:29 Abram dan Nahor t  kedua-duanya kawin; nama isteri Abram ialah Sarai, u  dan nama isteri Nahor ialah Milka, v  anak Haran ayah Milka dan Yiska. 11:30 Sarai itu mandul, tidak mempunyai anak. w  11:31 Lalu Terah membawa Abram, anaknya 4 , serta cucunya, Lot, x  yaitu anak Haran, dan Sarai, menantunya, y  isteri Abram, anaknya; ia berangkat bersama-sama dengan mereka dari Ur-Kasdim z  untuk pergi ke tanah Kanaan, a  lalu sampailah mereka ke Haran, b  dan menetap di sana. 11:32 Umur Terah c  ada dua ratus lima tahun; lalu ia mati di Haran.

Kejadian 3:2

Konteks
3:2 Lalu sahut perempuan itu kepada ular itu: "Buah pohon-pohonan dalam taman g  ini boleh kami makan,

Kejadian 3:8

Konteks
3:8 Ketika mereka mendengar bunyi langkah TUHAN Allah, yang berjalan-jalan p  dalam taman itu pada waktu hari sejuk, bersembunyilah q  manusia 5  dan isterinya itu terhadap TUHAN Allah di antara pohon-pohonan dalam taman.

Kejadian 3:13

Konteks
3:13 Kemudian berfirmanlah TUHAN Allah kepada perempuan itu: "Apakah yang telah kauperbuat ini?" Jawab perempuan itu: "Ular itu yang memperdayakan aku 6 , x  maka kumakan."

Keluaran 24:6-8

Konteks
24:6 Sesudah itu Musa l  mengambil sebagian dari darah m  itu, lalu ditaruhnya ke dalam pasu, sebagian lagi dari darah itu disiramkannya n  pada mezbah itu. 24:7 Diambilnyalah kitab perjanjian o  itu, lalu dibacakannya dengan didengar oleh bangsa itu dan mereka berkata: "Segala firman TUHAN akan kami lakukan dan akan kami dengarkan. p " 24:8 Kemudian Musa mengambil darah itu dan menyiramkannya pada bangsa q  itu serta berkata: "Inilah darah perjanjian 7  r  yang diadakan TUHAN dengan kamu, berdasarkan segala firman ini."

Keluaran 29:16

Konteks
29:16 Haruslah kausembelih domba jantan itu dan kauambillah darahnya dan kausiramkan pada mezbah sekelilingnya.

Bilangan 18:17

Konteks
18:17 Tetapi anak sulung lembu, domba atau kambing janganlah kautebus; semuanya itu kudus; s  darahnya t  haruslah kausiramkan pada mezbah dan lemaknya u  kaubakar sebagai korban api-apian menjadi bau yang menyenangkan bagi TUHAN; v 

Bilangan 18:2

Konteks
18:2 Suruhlah juga saudara-saudaramu, suku Lewi, suku bapa leluhurmu, mendekat bersama-sama dengan engkau, supaya mereka menggabungkan diri kepadamu dan melayani engkau, apabila engkau ini beserta anak-anakmu ada i  di depan kemah hukum.

Bilangan 35:11

Konteks
35:11 maka haruslah kamu memilih beberapa kota yang menjadi kota-kota perlindungan 8  bagimu, supaya orang pembunuh yang telah membunuh seseorang k  dengan tidak sengaja l  dapat melarikan diri ke sana.

Yesaya 52:15

Konteks
52:15 demikianlah ia akan membuat tercengang v  banyak bangsa, raja-raja w  akan mengatupkan mulutnya x  melihat dia; sebab apa yang tidak diceritakan kepada mereka akan mereka lihat, dan apa yang tidak mereka dengar akan mereka pahami. y 

Yehezkiel 36:25

Konteks
36:25 Aku akan mencurahkan f  kepadamu air jernih, yang akan mentahirkan g  kamu; dari segala kenajisanmu h  dan dari semua berhala-berhalamu i  Aku akan mentahirkan kamu.

Ibrani 12:24

Konteks
12:24 dan kepada Yesus, Pengantara x  perjanjian baru, dan kepada darah y  pemercikan, yang berbicara lebih kuat dari pada darah Habel. z 

Ibrani 12:1

Konteks
Nasihat supaya bertekun dalam iman
12:1 Karena kita mempunyai banyak saksi, bagaikan awan yang mengelilingi kita, marilah kita menanggalkan semua beban dan dosa yang begitu merintangi kita, dan berlomba g  dengan tekun h  dalam perlombaan yang diwajibkan bagi kita 9 .

Pengkhotbah 1:2

Konteks
1:2 Kesia-siaan belaka, kata Pengkhotbah, kesia-siaan belaka, segala sesuatu adalah sia-sia 10 . c 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:2]  1 Full Life : TANAH DATAR DI ... SINEAR.

Nas : Kej 11:2

Sinear adalah nama yang dipakai PL untuk wilayah Sumer kuno dan kemudian Babilon atau Mesopotamia.

[11:4]  2 Full Life : MARILAH KITA DIRIKAN ... MARILAH KITA CARI NAMA

Nas : Kej 11:4

(versi Inggris NIV -- supaya kita mendapat nama). Dosa umat di wilayah Sinear ialah keinginan untuk menguasai dunia dan nasib mereka terlepas dari Allah melalui kesatuan organisatoris, kuasa, dan keberhasilan besar yang berpusatkan manusia. Tujuan ini berlandaskan kesombongan dan pemberontakan terhadap Allah. Allah membinasakan usaha ini dengan memperbanyak bahasa sehingga mereka tidak bisa berkomunikasi satu dengan yang lain (ayat Kej 11:7). Peristiwa ini menjelaskan keanekaragaman bangsa dan bahasa di dunia. Pada saat itu, umat manusia berbalik dari Allah kepada berhala, sihir, dan nujum (bd. Yes 47:12;

lihat cat. --> Kel 22:18;

lihat cat. --> Ul 18:10).

[atau ref. Kel 22:18; Ul 18:10]

Keadaan rohani manusia digambarkan dalam Rom 1:21-28. Akibatnya, Allah menyerahkan mereka kepada nafsu-nafsu dosa di dalam hati mereka sendiri (Rom 1:24,26,28), dan Ia berpaling kepada Abram untuk memulai jalan keselamatan bagi umat manusia

(lihat cat. --> Kej 11:31).

[atau ref. Kej 11:31]

[11:28]  3 Full Life : UR-KASDIM.

Nas : Kej 11:28

Kota kuno ini terletak sekitar 160 km di tenggara Babilon dekat Sungai Efrat di kawasan yang dewasa ini dikenal dengan nama Irak. Dewa bulan "Sin" merupakan dewa tertinggi kota ini.

[11:31]  4 Full Life : ABRAM, ANAKNYA.

Nas : Kej 11:31

Dengan ayat Kej 11:27 Alkitab memulai sejarah dari satu keluarga yang dipilih Allah untuk membawa penebusan kepada umat manusia. Kepala keluarga tersebut adalah Abram (kemudian diubah menjadi Abraham, lih. Kej 17:5), yang hidup sekitar tahun 2100 SM. Dalam Kis 7:2-3, Stefanus menyatakan bahwa Allah pertama kali menyatakan diri kepada Abram di tanah Kasdim sebelum tinggal di Haran (bd. Kej 15:7; Neh 9:7). Panggilan Allah kepada Abram mungkin merupakan faktor pendorong yang membuat ayahnya Terah pindah ke Haran

(lihat art. PANGGILAN ABRAHAM).

Abram, nenek moyang bangsa Yahudi, adalah keturunan Sem (Kej 11:10).

[3:8]  5 Full Life : BERSEMBUNYILAH MANUSIA.

Nas : Kej 3:8

Rasa bersalah dan kesadaran akan dosa membuat Adam dan Hawa menghindari Allah. Mereka takut dan tidak tenang di hadirat-Nya, sadar bahwa mereka berdosa dan tidak berkenan pada-Nya. Dalam keadaan ini mustahil bagi mereka untuk menghampiri Dia dengan penuh yakin

(lihat cat. --> Kis 23:1;

lihat cat. --> Kis 24:16).

[atau ref. Kis 23:1; 24:16]

Di dalam keadaan berdosa, kita juga seperti Adam dan Hawa. Akan tetapi, Allah sudah menyediakan suatu jalan untuk membersihkan hati nurani kita yang bersalah, membebaskan kita dari dosa, dan memulihkan persekutuan dengan kita -- "jalan" itu ialah Yesus Kristus (Yoh 14:6). Melalui penebusan yang disediakan Allah di dalam Anak-Nya, kita dapat menghampiri-Nya untuk menerima kasih, kemurahan, kasih karunia, dan pertolongan-Nya pada waktunya

(lihat cat. --> Ibr 4:16;

lihat cat. --> Ibr 7:25).

[atau ref. Ibr 4:16; 7:25]

[3:13]  6 Full Life : ULAR ITU YANG MEMPERDAYAKAN AKU.

Nas : Kej 3:13

Iblis menyebabkan kejatuhan umat manusia dengan memakai penipuan. Inilah salah satu cara utamanya untuk menuntun orang menjauh dari jalan dan kebenaran Allah.

  1. 1) Alkitab mengajarkan bahwa Iblis menipu dan membutakan pikiran orang dari dunia ini yang tidak percaya agar mereka tidak memahami Injil

    (lihat cat. --> 2Kor 4:4).

    [atau ref. 2Kor 4:4]

  2. 2) Menurut Paulus, melalui penipuan Iblislah, beberapa orang di dalam gereja akan percaya bahwa mereka dapat hidup secara imoral dan tetap mewarisi kerajaan Allah

    (lihat cat. --> 1Kor 6:9;

    lihat cat. --> Gal 5:21).

    [atau ref. 1Kor 6:9; Gal 5:21]

  3. 3) Penipuan akan merupakan sarana utama yang dipakai Iblis untuk mengajak banyak orang memberontak kepada Allah pada akhir sejarah (2Tes 2:8-12; Wahy 20:8).
  4. 4) Semua orang Kristen harus bersiaga dan siap sedia melibatkan diri dalam pergumulan hidup dan mati melawan penipuan Iblis yang menyangkut kehidupan pribadi, keluarga, sekolah, gereja, dan pekerjaan mereka (lih. Mat 24:4,11,24;

    lihat cat. --> Ef 6:11).

    [atau ref. Ef 6:11]

[24:8]  7 Full Life : DARAH PERJANJIAN.

Nas : Kel 24:8

Perjanjian dengan Israel dimeteraikan dengan percikan darah, yang menunjukkan bahwa korban-korban pendamaian diperlukan untuk memelihara hubungan mereka dengan Allah.

  1. 1) Darah menandakan penyucian dan pengampunan yang dimungkinkan melalui persembahan sebuah hidup kepada Allah; korban-korban semacam itu membuka jalan untuk rujuk kembali dengan Allah dan ketaatan umat yang ditimbulkan oleh iman (bd. Rom 1:5; Ibr 9:19-20).
  2. 2) Arti utama dari "darah perjanjian" terwujud ketika Kristus mencurahkan darah-Nya di salib dan menetapkan perjanjian yang baru (bd. Mr 14:24; Ibr 9:11-18). Kematian-Nya sebagai korban menyucikan orang percaya dari dosa ketika mereka berusaha untuk berjalan dalam kesucian (1Yoh 1:7-2:2).
  3. 3) Ketaatan dan darah (ayat Kel 24:7-8) harus senantiasa berbarengan untuk mengesahkan penerimaan kembali umat Allah oleh-Nya dan penyerahan mereka kepada-Nya. Hanya setelah umat itu berikrar untuk taat kepada Allah melalui darah pendamaian, mereka dapat mengambil bagian dalam berkat-berkat perjanjian

    (lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN BANGSA ISRAEL).

    Dengan nada yang sama, rasul Petrus menyatakan bahwa kita terpilih "supaya taat kepada Yesus Kristus dan menerima percikan darah-Nya" (1Pet 1:2).

[35:11]  8 Full Life : KOTA-KOTA PERLINDUNGAN.

Nas : Bil 35:11

Kota-kota perlindungan didirikan untuk menyediakan perlindungan bagi orang yang telah membunuh dengan tidak sengaja. Tertuduh dapat melarikan diri ke salah satu kota itu dan mendapat perlindungan sampai ia diadili (ayat Bil 35:12). Apabila terbukti bersalah telah membunuh dengan sengaja, orang itu langsung dihukum mati (ayat Bil 35:16-21). Apabila terbukti bersalah telah membunuh dengan tidak sengaja, orang itu dapat tinggal di kota perlindungan hingga imam besar meninggal dunia; kemudian ia dapat kembali ke rumahnya dengan aman (ayat Bil 35:22-28).

[12:1]  9 Full Life : PERLOMBAAN YANG DIWAJIBKAN BAGI KITA.

Nas : Ibr 12:1

Perlombaan ini merupakan ujian iman seumur hidup kita di dalam dunia ini (Ibr 10:23,38; 11:1-40; 12:25; 13:13).

  1. 1) Perlombaan ini harus dilaksanakan "dengan tekun" (Yun. _hupomone_), yaitu dengan kesabaran dan ketabahan (bd. Ibr 10:36; Fili 3:12-14). Cara untuk mencapai kemenangan sama dengan cara yang dipakai orang-orang kudus dalam pasal Ibr 11:1-40 -- maju terus hingga mencapai akhir (bd. Ibr 6:11-12; 12:1-4; Luk 21:19; 1Kor 9:24-25; Fili 3:11-14; Wahy 3:21).
  2. 2) Perlombaan ini harus dilaksanakan dengan membuang dosa-dosa yang menghalangi atau menghambat kecepatan kita dan dengan mengarahkan pandangan, hidup, dan hati kita kepada Yesus dan teladan ketaatan yang tabah yang ditunjukkan oleh-Nya ketika di bumi (ayat Ibr 12:1-4).
  3. 3) Perlombaan ini harus dilaksanakan dengan kesadaran bahwa bahaya terbesar yang menghadang kita adalah pencobaan untuk menyerah lagi kepada dosa (ayat Ibr 12:1,4), kembali "ke negeri yang telah kita tinggalkan" (Ibr 11:15; Yak 1:12), dan kembali menjadi warga dunia ini (Ibr 11:13; Yak 4:4; 1Yoh 2:15;

    lihat cat. --> Ibr 11:10).

    [atau ref. Ibr 11:10]

[1:2]  10 Full Life : SEGALA SESUATU ADALAH SIA-SIA.

Nas : Pengkh 1:2

Ayat ini menyatakan tema kitab Pengkhotbah, yaitu bahwa seluruh kegiatan kita di atas muka bumi ini tidak ada artinya dan tidak ada tujuannya ketika dilakukan terlepas dari kehendak Allah, persekutuan, dan kegiatan kasih Allah di dalam kehidupan kita. Kitab ini juga menekankan bahwa ciptaan itu sendiri tunduk kepada kesia-siaan dan kerusakan.

  1. 1) Tujuan penulis ialah menghancurkan semua harapan palsu umat manusia kepada dunia sekular semata-mata; ia ingin pembacanya melihat kenyataan-kenyataan serius dari kejahatan, ketidakadilan, dan kematian serta menginsafi bahwa hidup terlepas dari Allah itu sia-sia dan tidak akan menghasilkan kebahagiaan sejati.
  2. 2) Pemecahan persoalan ini terdapat di dalam iman dan percaya kepada Allah; hanya ini yang menjadikan hidup ini bermakna. Kita harus melihat lebih jauh dari hal-hal duniawi kepada hal-hal sorgawi untuk menerima pengharapan, sukacita, dan damai sejahtera (Pengkh 3:12-17; 8:12-13; Pengkh 12:13-14).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA